Selasa, 23 Desember 2025

PEMBAGIAN FI'IL DALAM BAHASA ARAB

 SEKILAS TENTANG FIIL

Fi'il dalam Bahasa Arab adalah salah satu komponen yang sangat penting dalam Bahasa Arab. Pengetahuan terhadap fi'il dapat memberikan pemahaman yang lebih baik dalam memahami susunan kalimat Bahasa Arab.
Fi'il sendiri secara bahasa berarti 'perbuatan, pekerjaan, aksi, tindakan' atau lebih gampangnya disebut dengan kata kerja.
Sedangkan menurut istilah ulama ahli Bahasa adalah kata yang menunjukkan makna tertentu disertai dengan keterangan waktu.


Untuk mengetahui secara mendalam tentang fi'il, kita harus memahami dulu tanda-tanda yang ada pada kalimat fi'il tersebut, diantaranya;
1. Bisa dimasuki قَدْ contoh قَدْ قَامَتِ الصَّلاَةُ
2. Bisa dimasuki س contoh سَيَقُوْلُ السُّفَهَاءُ من النَّاسِ
3. Bisa dimasuki سَوْفَ seperti كَلاَّ سَوْفَ تَعْلَمُوْنَ
4. Bisa dimasuki تْ, تَ,تِ, تُ, النّون الـمُؤكّدة seperti ,فَعَلْتِ , افْعَلَنَّ, افْعَلِيْ ,فَعَلَتْ, فَعَلْتَ 

PEMBAGIAN FI'IL BERDASARKAN WAKTUNYA

Sesuai dengan definisi ulama nahwu, fi'il adalah kata yang menunjukkan satu maksud dengan disertai keterangan waktu.
Keterangan waktu yang berlaku bagi fi'il dalam bahasa Arab ada tiga, yaitu lampau/lalu, akan/mendatang, dan sedang. 
Perhatikan tabel berikut !
dari tabel berikut, kita bisa mengambil kesimpulan bahwa fi'il madli menunjukkan waktu yang sudah dikerjakan, fi'il mudlari' menunjukka waktu sedang/akan mengerjakan, dan amr adalah perintah.

Didalam penggunaanya, ada beberapa aturan khusus tentang fi'il tersebut.


Fi'il madli harus mabni fathah selagi tidak bersambung dengan wawu jama' dan dlomir mutaharrik. 

Lalu, bagaimana jika ada wawu jama' atau dlamir mutaharrik?
Apabila bersambung dengan wawu jama' maka huruf akhir fiil madli tersebut didlammah, contoh فَعَلُوْا.
Apabila bersambung dengan dlomir mutaharrik, maka fiil madli tersebut harus disukun, seperti فَعَلْتَ

Fi'il mudlari selamanya dibaca rafa' selagi tidak kemasukan amil nashab, amil jazam.

Hukum asal fi'il mudlari' adalah mu'rab (bisa berubah akhirnya sesuai amil yang mempengaruhi) dengan rafa'.

Fi'il amr selamanya jazm

Khusus untuk fi'il amar harus jazm, baik dengan sukun, membuang huruf illat untuk bina' mu'tal akhir, atau membuang nun untuk af'alul khamsah.
Untuk tanda i'rab, akan kita bahas di tulisan yang lain.

MANFAAT MENGETAHUI PEMBAGIAN FI'IL BERDASARKAN WAKTUNYA

Tujuan dan manfaat memahami fi'il berdasarkan waktunya adalah kita bisa membedakan mana tindakan atau pekerjaan yang sudah terlaksana, yang belum terlaksana, yang sedang dilaksanakan, ataupun kalimat tersebut merupakan perintah atau bukan.
Ini berdampak sangat signifikan dalam mencerna maksud yang terkandung pada susunan kalimat berbahasa Arab.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar